Sumut Punya Cerita
Sabtu, Februari 27, 2021
  • Login
  • News
  • Peristiwa
  • Regional
  • Nasional
No Result
View All Result
  • News
  • Peristiwa
  • Regional
  • Nasional
No Result
View All Result
Sumut Punya Cerita
No Result
View All Result
Home Peristiwa Kriminal

Empat Kaki Pelaku Perampokan di Panei Tongah ‘Dijebol’ Peluru , Ini Kronologis Kejadian & Penangkapannya

Desember 23, 2018
Share on FacebookShare on Twitter

SIANTAR (GorgaNews.com) – Unit 2 Subdit III Jatanras Poldasu dan Unit Jahtanras Reskrim Polres Simalungun, melakukan pengungkapan dan penangkapan lima pelaku Pencurian dengan Kekerasan.

Penangkapan sesuai Laporan polisi No. Pol: LP/13/XII/2018/Panei tongah, tertanggal 20 Des 2018.

Kelimanya yakni Demson Mangasi Sihotang alias Pak Leo (41) warga Jalan Pendeta J Wismar Saragih, Gang 2000, Kelurahan Martoba, Kota Pematangsiantar.

Kemudian Henri Jonny Surung Sirait alias Surung Butar (36) warga Jalan Ragi Hidup, Kelurahan Bane, Kota Pematangsiantar.

Selanjutnya Bayakman Sumbayak alias Bang Bayak (38) warga Jalan Meranti Tengah, Kelurahan Bane, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar.

Berikutnya Lamhot Sariaman Siadari alias Sigondrong (34) warga Jalan Bah Binonom Kiri, Kelurahan Sigulang Gulang, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar.

Terakhir adalah Sugiring alias Girin (27) warga Desa Perkebunan Aek Tarum, Kecamatan Bandar Pulau, Kabupaten Asahan.

Sedangkan 3 tersangka lainnya berinisial BS, A dan J, masih melarikan diri dan dalam pencarian.

Komplotan tersebut nekad merampok supir truck Colt Diesel, Kamis (20/12/2018) lalu Jalan besar Siantar- Saribudolok, tepatnta di Dusun Bongbongan, Nagori Janggir Leto, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalugun.

Para pelaku ditangkap dari tiga lokasi berbeda seperti di Jalknsum Kota Pinang Labuhan Selatan, Tebing Tinggi dan Kota Pematangsiantar, sejak Sabtu (22/12/2018).

Saat ditangkap, petugas mengamankan barang bukti berupa senapan angin merek excalibur, parang, martel, senter, obeng, paku, jem alteko, mobil Xenia hitam BK 1294 WU, dan beberapa hape.

Adapun pelapor dalam peristiwa ini yakni
Novrianto (41) warga Padang Mas II, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Kaban Jahe, Kabupaten Karo.

Saat itu para pelaku menggasak dompet berisi uang Rp 5 juta dan dua unit hape.

Modusnya, para pelaku menghadang mobilnya mobil korban dan mengancam korban menggunakan senjata lara panjang dan senjata tajam sembari memecahkan kaca korban lalu menguras harta benda korban.

Data dihimpun, malam itu korban mengemudikan truk Cold Diesel BE 9345 NH melintas dari arah Kabanjahe menuju kota Pematang Siantar.

Sampai di lokasi, mobil yang dikemudikan korban disalip para pelaku yang saat kejadian menggunakan mobil Avanza Velox wana putih tanpa plat belakang.

Disitu mereka menyerempet mobil korban kearah kiri serta menghadangnya. Setelah berhenti, kemudian beberapa pelaku turun dari mobil sedangkan satu pelaku sebagai joki tetap didalam.

Tanpa basa-basi mereka langsung memecahkan kaca mobil korban dan menganiaya korban menggunakan alat yang diduga senjata api laras panjang dan senjata gengam.

“Mana uang jalan kalian” bentak para korban. Merasa terancam, korban menyerahkan dompetnya dan pelaku langsung juga mengambil barang-barang korban lainnya. berupa tas Rangsel berisi pakaian, dan 2 unit HP korban.

Kemudian Pelaku langsung pergi menuju arah kota Pematang Siantar. Sejurus kemudian korban membuat laporan resmi.

Petugas lantas melakukan penyelidikan. Tepatnya Sabtu (22/12/2018), personil Unit 2 Subdit III Jatanras dan Unit jatanras Polres Simalungun mendapat informasi dari masyarakat bahwa diduga pelaku tindak pidana pencurian dengan kekerasan yg terjadi di wilayah Panei tongah berada di Tebing tinggi.

Selanjutnya unit Jatanras Polres Simalungun bergerak menuju Tebing Tinggi dan berhasil mengamankan Sugirin alias Girin.

Petugas terus melakukan pengembangan terhadap pelaku lainnya. Petugas kembali mendapat informasi jika tiga pelaku berada di Kota pinang Labuahan Batu Selatan.

Atas informasi petugas berangkat ke Kota Pinang dan berhasil mengamankan tiga pelaku pencurian dengan kekerasan.

Lagi-lagi informasi diterima petugas dimana sebanyak tiga pelaku lainnya berada di Pematangsiantar.

Tak mau kehilangan target, petugas bergerak cepat. Dan di Siantar, petugas berhasil menangkap pelaku lainnya.

Ditambahkan, saat hendak ditangkap, pelaku melakukan perlawanan dan mencoba melarikan diri. Petugas lalu memberikan tembakan peringatan tetapi tetap tak diindahkan.

Alhasil kaki empat pelaku harus dilumpuhkan dengan timah panas. Selanjutnya pelaku yang terluka dibawa ke RSU Djasamen Saragih untuk tindakan medis, sebelum akhirnya dibawa ke kantor Sat Reskrim untuk proses hukum lebih lanjut.

Sampai berita ini dilansir, belum ada keterangan resmi yang bisa dimintai dari pihak kepolisian. (*/GrN-Pis)

ShareTweetPin

Related Posts

Dikibuskan Warga Dahlan Gol ke Hotel Prodeo

September 18, 2020
13

...

Mobil ‘Dipetik’ Maling, Juliaman Rugi Puluhan Juta

Februari 16, 2019
9

...

Video Viral, 2 Pemalak di Parluasan Diringkus Polisi

Februari 6, 2019
10

...

Chat WA ‘Giring’ Tiga Sekawan Ini Masuk Bui

Februari 1, 2019
16

...

Discussion about this post

BERITA TERBARU

Soal Pengganti Asner Silalahi, GPS Sebut Saatnya Parpol Kedepankan Empati

Januari 19, 2021
742

Almarhum Asner Silalahi Ingin Bangun Kota Siantar

Januari 16, 2021
62

Calon Walikota Terpilih Asner Silalahi Meninggal Dunia

Januari 13, 2021
261

Mental Anda Sedang Down? Coba Jalankan 10 Solusi Jitu Ini

Desember 31, 2020
61

Diduga Jadi ‘Calo’ Perkara, Kapolres Siantar Dipropamkan ke Polda

Desember 21, 2020
255

Pengacara Nilai JPU Rahma Hayati Sinaga Tak Miliki Rasa Pri Kemanusiaan Tuntut Hukuman Pemakai Shabu 3 Tahun Subsidair 6 Bulan Penjara

Desember 16, 2020
283

Pedagang Buah di Medan Beli Honda Pakai Uang Koin Lima Karung

Desember 14, 2020
65

5 Nasihat buat Anak Rantau dari Orangtua Batak Toba, Wajib Catat!

Desember 13, 2020
112

  • Redaksi
  • Terms and Conditions
  • Privacy Policy
  • Pedoman
No Result
View All Result
  • News
  • Peristiwa
  • Regional
  • Nasional

© 2020 SPCNews.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In