SIANTAR (Gorganews.com) – Polda Sumut melaluo Dir Res Narkoba berhasil menggagalkan peredaran sabu sebanyak 15 kilogram. Mirisnya, peredaran itu melibatkan peredaran oknum polisi.
Dugaan sementara, pengungkapan kasus ini merupakan Jaringan Malaysia – Sumut.
Kedua pelaku yang diringkus yakni Alawi Muhammad alias Otong (21) warga Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Tualang Raso, Kota Tanjung Balai.
Kemudiam Brigadir Sofyan (35), oknum polisi yang bertugas di Polres Samosir.
Keduanya diringkus saat melintas dari Jalan Asahan, Minggu (20/1/2019) sekira jam 01.30 wib.
Dalam peenangkapan itu petugas menyita barang bukti tas tas travel warna hitam merk “ZAGGER” berisikan 12 (duabelas) bungkusan pelastik diduga berisikan narkotika jenis sabu seberat 1000 gram sehingga totalnya menjadi 12.000 gram Sabu.
Kemudian tas warna putih berisika 3 (tiga) bungkusan pelastik diduga berisikan narkotika jenis Slsabu masing-masing seberat 1000 gram dan totalnya menjadi 3000 gr Sabu.
Selanjutnya hape dan mobil Toyota Rush warna Abu Metalik BK 1486 PJ.
Kronologis penangkapan yang berhasil dihimpun, awalnya petugas mendapat informasi akan ada transaksi narkotika jenis sabu.
Selanjutnya dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Kemudian diketahui bahwa kedua pelaku akan membawa narkotika jenis sabu dan setelah dilakukan pemantauan tepatnya di Jalan Asahan, Kota Siantar dilakukan penghentian kenderaan yang ditumpangi kedua pelaku.
Petugas melakukan pemeriksaan terhadap pelaku dan barang bawaanya dan akhirnya menemukan barang bukti tersebut.
Selanjutnya dilakukan pengembangan terhadap pemilik sabu dan penerimanya, namun kedua pelaku berupaya melarikan diri.
Namun oleh petugas langsung mengambil tindakan tegas dengN melumpuhkan kaki kedua pelaku.
Kemudian kedua pelaku dibawa ke RS terdekat untuk dilakukan pengobatan
Usai itu barulah dibawa ke Selanjutnya kedua pelaku berikut barang bukti diboyong ke Ditresnarkoba Polda Sumut untuk dilakukan penyidikan.
Sampai berita ini dilansir, belum ada keterangan resmi dari pihak Poldasu. Namun kabarnya, pihak Poldasu akan menggelar pers reales terkait penangkapan ini.(GrN-RI/OK)
Discussion about this post